Saturday, 8 February 2025

Semoga Harimu Menyenangkan.

Yeni Oreo: Rising star Kejurnas Bandungan

Mungkin untuk sebagian orang nama Yeni Orea dikancah grasstrack nasional belum banyak terdengar. Namun nama Yeni Oreo sudah populer sejak lama di Jawa Tengah, puncaknya ditahun 2015. Tahun lalu Yeni masih berstatus kategori pemula di Jawa Tengah. Prestasi dan perjuangannya selama tahun 2015 membuat Yeni naik kategori junior di tahun 2016. Kejurnas Bandungan (16-17 April 2016) merupakan penampilan perdananya di kelas junior. Saat sebagian orang menantikan penampilan Bebeto dan Bayu Seto, Yeni Oreo menjadi pembeda. Dia berhasil mematahkan dominasi kedua pembalap tersebut di level kejurnas. Bersama tim Bams ASSA Racing Poema MX JMR, Yeni mendapatkan podium 1 kelas bebek modif 125 junior dan FFA junior. Minimnya kesalahan yang dia lakukan membuat Yeni tampil konsisten selama race. Penampilanya juga sangat menghibur penonton dengan freestyle saat jumping.

Yeni Oreo tampil apik
Yeni Oreo tampil apik

Tidak sampai disitu saja, kejutan kembali diberikan Yeni dengan tampil dikelas senior. Dia berhasil muncul diantara senior-senior lain seperti Sandi, Rivaldi, Wibowo, dan Lotar. Bermain dengan senior lain, Yeni berhasil menyabet podium 3 sport trail, podium 4 bebek modif 125, dan podium 3 trail open. Hasil yang sangat memuaskan untuk penampilan perdananya. Persiapan matang dari tim dan fisik yang kuat membuat Yeni mendapatkan hasil yang nyaris sempurna. Untuk event selanjutnya tim Bams ASSA Racing Poema MX JMR bersama Yeni Orea mempersiapkan untuk tampil dilevel IRC Powertrack 2016. Akan kah Yeni Oreo kembali mendominasi kelas junior di Powertrack nanti? Atau kembali tampil bersama seniornya? Kita nantikan saja saat IRC Powertrack 2016 tanggal 6-8 Mei 2016 disirkuit Tambakboyo, Ambarawa, Jawa Tengah.

Hot this week

Manfaatkan Relaksasi Pajak di IIMS 2025, Momen Tepat Beli Kendaraan Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Dyandra Promosindo mengumumkan persiapan...

Montana MX Grasstrack & Motocross 2025 di Gelar Akhir Bulan Januari

GRASSTRACK ID - Montana MX Grasstrack & Motocross 2025...

Jari-Jari Galvanish TK Racing: Tangguh, Keren, Kuat terhadap Karat!

GRASSTRACK ID - TK Racing dengan bangga mempersembahkan jari-jari...

Hasil The Car Community Gtx & Mx Championship 2024 Sidrap – Sulawesi Selatan

GRASSTRACK ID - Berikut hasil the car community gtx...

Hasil Kejurkab Grasstrack Open 2024 Tasikmalaya – Jawa Barat

GRASSTRACK ID - Berikut hasil kejurkab Grasstrack Open 2024...

Barudak Los Santos Wajib Cek Paket Supermoto dari TK RACING!

GRASSTRACK ID - Halo, para barudak Los Santos! Siap-siap...

Balap di Kandang Sendiri, Semut Merah Racing Team Gandeng Jepri Bule

GRASSTRACK ID - Akhir pekan ini, pecinta grasstrack di...

Rizky HK di Final Cleosa Series 2024: Full Senyum!

GRASSTRACK ID - @rizkyhk.105 jadi pebalap paling full senyum di...

Related Articles

Popular Categories