Ibrahimalaya MX asal Sumatera Barat yang menggandeng Giovan H, Pembalap Cilik SE 65CC asal Tanjung Pura Sumatera Utara ini sukses mendapatkan Podium Tertinggi di kelas MX 65CC Pro pada gelaran Indiel Series Seri I di Sirkuit Mijen Semarang. (12-13/9)
Giovan H yang usianya belum genap 11 tahun ini mampu membuat pembalap lain sekelasnya Kocar-Kacir. Tampil Ngotot di Moto 1 dan berhasil mendapatkan 25 Point merupakan kunci kemenangan Gio. Bersaing ketat dengan sederet pembalap MX 65CC lainnya seperti Desmont Jonathan asal Blitar dan M Athar Alghifari dari Bandung dan yang lainnya membuat Gio semaking menggebu-gebu.

Gio Unggul 2 Point dari Desmont, karena di moto I Desmont hanya mampu berada di posisi ke 3 sedangkan Gio di posisi ke 1. Di moto ke II, Desmont berhasil berada di posisi 1 dan di buntuti oleh Gio di Posisi ke 2. Sehingga Total Point Giovan H adalah 47 point dan Desmont 45 Point. “Hebat-hebat semuanya disini, semuanya kencang. Tapi Gio semakin semangat. Alhamdullilah selamat dan total Point P1”. Syukur Giovan H yang di dampingi orang tua nya.
