Tuesday, 3 December 2024

Semoga Harimu Menyenangkan.

Grand Final Kejurnas 2017: Kompaknya Team Sulawesi Utara

Rombongan Region Sulawesi untuk Grand Final Kejurnas Grasstrack Indonesia 2017 didominasi pebalap Manado Sulawesi Utara. Dimana memang hampir seluruh seri Kejurnas Grasstrack Region Sulawesi digelar di daerah Sulawesi Utara. Team Sulawesi Utara diisi pebalap terbaik peringkat 1 sampai 3 disetiap kategori pemula, junior maupun senior. Mereka yang tergabung di Team Sulawesi Utara diantaranya ada Mario Salontahe (210), Frando Kawung (127), Angga Sompi (14), Vernando Tulandi (200), Febrial Tulong (18), Siro Kanal (17), dan Criville Kalalo (201).

Selain berusaha, Team Sulut tidak lupa memanjatkan doa

Berlatarbelakang 1 daerah, Team Sulawesi Utara bak keluarga didalam paddock. Kompak! 1 kata yang cocok diberikan untuk mereka. Contoh kekompakan mereka ketika team Sulut yang berisi 7 pebalap kekurangan motor untuk bertanding. Terpaksa beberapa diantara mereka yang seharusnya bisa bermain lebih dari 1 kelas cuma bermain 1 kelas saja. Seperti Frando Krawung, pebalap kategori Senior ini hanya bermain 1 kelas pada kelas Sport Trail Senior saja. Mario Salontahe yang jadi ujung tombak kelas Senior Team Sulut juga hanya bermain 2 kelas saja pada kelas Bebek Modif 125 Senior dan Sport Trail. “Saya hanya main 2 kelas saja. Motor 110 biar dipakai Nando (Vernando Tulandi). Karena target utama team kami memang meraih Juara di Junior”, terang Mario yang selalu memberi motivasi rekan-rekannya. Tidak percuma perjuangan team Sulut. Meski gagal meraih Juara Nasional kategori Pemula dan Senior, lewat Vernando Tulandi mereka bisa membawa pulang gelar Juara Nasional 2017 Junior.

 

Hot this week

Rehobat Balap Lagi, Kontrak Fabio Erlang untuk Tahun 2025

GRASSTRACK ID - Lama tak terdengar kabarnya, Rehobat muncul...

Kapan Waktu yang Tepat Ganti Gear Set?

GRASSTRACK ID - Terkadang kita sebagai pengendara motor tidak...

Grand Final Kejurnas Grasstrack 2024 Digelar di Kalimantan Selatan

GRASSTRACK ID - Akhirnya Grand Final Kejurnas Grasstrack 2024...

Babak Penutup Kratingdaeng Supercrosser 2024 Dirtwar Energy Digelar di Makassar

Makassar, 26 Oktober 2024 – Setelah sukses dengan dua...

GRATIS! Tiket Penonton Putaran 4 Cleosa Series 2024 Karanganyar – Jawa Tengah

GRASSTRACK ID - Cleosa Management kembali memberikan gebrakan di...

TK Racing Luncurkan Rantai Premium Terbaru!

GRASSTRACK ID - Produsen sparepart terpercaya, TK RACING terus...

Kalender MXGP 2025, Indonesia Gelar 2 Seri di Nusa Tenggara Barat

GRASSTRACK ID - Tanggal 10 Oktober 2024, Infront selaku...

Hasil Lomba Bupati Luwu Utara Grasstrack & Motocross 2024

Berikut Hasil Lomba Bupati Luwu Utara Grasstrack & Motocross...

Related Articles

Popular Categories