Friday, 18 April 2025

Semoga Harimu Menyenangkan.

Pertama Kali Tampil Full Team, Berikut Daftar 7 Pebalap Team86

GRASSTRACK ID – Setelah melakukan persiapan kompetisi balap tahun 2020 sejak awal tahun, akhirnya Team 86 tampil full team untuk pertama kalinya. Tepatnya pada kejuaraan Indiel Series putaran 1 di Sirkuit Wanko, Mijen, Semarang. Total ada 7 pebalap yang menjadi punggawa Team 86, terutama pada event kali ini. Mereka terbagi menjadi beberapa kelas berbeda.

Akbar Toufan Caesar (NS: 86) yang menjadi pebalap utama dengan status pebalap Senior main dikelas Bebek Modif Open dan FFA Open. Selanjutnya ada Inggil Bernarditus (NS: 111) yang masih berstatus pebalap Junior. Untuk event kali ini Inggil main dikelas FFA Open, Bebek Modif Open, FFA Junior, dan Bebek Modif Junior. Rubin Caesar (NS: 86) yang masih Pemula bermain dikelas FFA 15 Tahun, Bebek Modif 15 Tahun, FFA Pemula, Bebek std Pemula, Bebek std pemula, dan SE 85CC.

Ardi Adot (NS: 777) yang berasal dari Jawa Barat bermain dikelas Pemula yaitu Bebek standar 17 tahun, Bebek std pemula, Modif Pemula, dan Bebek Modif Pemula. Dikelas Pemula juga masih ada Peter BK (NS: 233) yang turun dikelas Bebek std 17 tahun, Bebek std lokal jateng, Bebek std open, FFA Pemula, dan Modif Pemula. Selain kelima pebalap tersebut masih ada Arya Putra (NS: 77) yang turun dikelas SE 65CC dan Richard Sutrisno (NS: 123) yang main dikelas MX Executive.

Meski dibawah satu manajemen Team 86, dari ketujuh pebalap memiliki beberapa sponsor yang berbeda-beda. Memang konsep tersebut sudah disiapkan Akbar Toufan untuk balap tahun 2020 ini. Namun demikian, meski memiliki sponsor yang berbeda, untuk urusan dapur pacu motor seluruhnya diserahkan kepada Arga Garage.

Hot this week

IIMS 2025: Ajang Tepat untuk Memilih Kendaraan Mudik Impian Keluarga

Jakarta, 4 Februari 2025 - Perhelatan Indonesia International Motor...

Manfaatkan Relaksasi Pajak di IIMS 2025, Momen Tepat Beli Kendaraan Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Dyandra Promosindo mengumumkan persiapan...

Montana MX Grasstrack & Motocross 2025 di Gelar Akhir Bulan Januari

GRASSTRACK ID - Montana MX Grasstrack & Motocross 2025...

Jari-Jari Galvanish TK Racing: Tangguh, Keren, Kuat terhadap Karat!

GRASSTRACK ID - TK Racing dengan bangga mempersembahkan jari-jari...

Hasil The Car Community Gtx & Mx Championship 2024 Sidrap – Sulawesi Selatan

GRASSTRACK ID - Berikut hasil the car community gtx...

Hasil Kejurkab Grasstrack Open 2024 Tasikmalaya – Jawa Barat

GRASSTRACK ID - Berikut hasil kejurkab Grasstrack Open 2024...

Barudak Los Santos Wajib Cek Paket Supermoto dari TK RACING!

GRASSTRACK ID - Halo, para barudak Los Santos! Siap-siap...

Related Articles

Popular Categories