GRASSTRACK ID – Muhamad Taufik atau biasa di sebut OPICK BEKE 197 lagi lagi raih Juara Umum (JU) di sirkuit KARYA PERDANA Mesuji Lampung. Sebelumnya dia baru saja meraih JU di Pulau jawa sebesar 10 juta.
Kali ini Opick beke membawa bendera team ART NIAT JAYA Pesawaran yang di dirikan oleh Arvo dan Yoga. Ini merupakan team pertamanya ketika mulai berkarir di dunia Grasstrack. Sempat terjatuh di kelas bebek modif 130 cc namun Opick kembali bangkit dan menyelesaikan race di balas di kelas sport and trail dengan poin maksimal.
Saat ini banyak perubahan yang signifikan dalam mengendarai atau cara memahami motor Opick dibanding dulu. Banyak pengalaman dan balap di Jawa membuatnya tambah ilmu dalam balap. “Lihat Opick sekarang, skill nya jauh berbeda mas. Sebagai perekrut pertamanya saya ikut bangga”, ungkap Arvo sebagai pemilik team ART NIAT JAYA.